Meulaboh - Bersepeda menjadi kegiatan yang difavoritkan banyak orang, mulai dari pelajar, mahasiswa, orang kantoran sampai dengan instansi TNI. Untuk itu pada kesemptan kali ini Kapenrem 012/TU Mayor Inf Tengku. M. Khair, S.E bersama 5 orang anggota Penrem 012/TU melaksanakan Gowes bersama, Jumat (11/1).
Adapun rute yang di tempuh yaitu start dari lapangan voli Korem 012/TU selanjutnya mengelilingi kota meulaboh dan untuk finis kembali lagi di lapangan voli Korem 012/TU dengan jarak tempuh pada kesempatan bersepeda kali ini adalah +- 30 Km.
Selanjutnya, Kapenrem 012/TU mengatakan kegiatan bersepeda ini merupakan kegiatan rutin Korem 012/TU yang di laksanakan setiap hari Jum'at.
”Bersepeda merupakan olah raga yang sederhana namun sangat bermanfaat bagi kesehatan, disamping itu gowes juga ramah lingkungan. Gowes sudah dijadikan hobi atau budaya dikalangan masyarakat dan instansi tertentu" Ujar Kapenrem
Tidak hanya itu saja, Olahraga bersepeda ini mempunyai berbagai manfaat untuk tubuh antara lain membangun kerja otot, membakar kalori dan lemak dari dalam tubuh serta menjaga kesehatan badan terutama jantung kita serta meningkatkan aliran darah dalam tubuh, bersepeda mencegah jantung dari penyumbatan.
"Selain itu, kegiatan bersepeda ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan kekompakan antara pimpinan dengan anggota", Tutup Kapenrem
Komentar
Posting Komentar